1.GAMBAR
MACAM-MACAM TOPOLOGI JARINGAN BESERTA KELEBIHAN DAN KEKURANGAN
1.LAN
TOPOLOGI BUS
Kelebihan topologi Bus adalah:
Instalasi relatif lebih murah
Kerusakan satu komputer client tidak akan mempengaruhi
komunikasi antar client lainnya
Biaya relatif lebih murah
Kekurangan topologi Bus adalah:
Jika kabel utama (bus) atau backbone putus maka
komunikasi gagal
Bila kabel utama sangat panjang maka pencarian gangguan
menjadi sulit
Kemungkinan akan terjadi tabrakan data(data collision)
apabila banyak client yang mengirim pesan dan ini akan menurunkan kecepatan
komunikasi.
Topologi
Jaringan Bintang (Star)
Kelebihan :
- Paling fleksibel.
- Pemasangan/perubahan stasiun sangat mudah dan tidak mengganggu bagian
jaringan lain.
- Kontrol terpusat.
- Kemudahan deteksi dan isolasi kesalahan/kerusakan.
- Kemudahaan pengelolaan jaringan.
Kekurangan :
- Boros kabel.
- Perlu penanganan khusus.
- Kontrol terpusat (HUB) jadi elemen kritis.
Topologi
Jaringan Cincin (Ring)
Kekurangan
:
- Hemat kabel
- Tingkat kerumitan jaringan rendah (sederhana)
Kelebihan :
- Jika terjadi koneksi terputus dalam dua arah, maka seluruh koneksi ke server
akan putus
- Pengembangan jaringan lebih kaku
1.PENGERTIAN
SISTEM JARINGAN
Istilah Internet berasal dari bahasa Latin
inter, yang berarti “antara”. Secara per kata Internet berarti jaringan antara
atau penghubung. Internet menghubungkan berbagai jaringan yang tidak saling
bergantung pada satu sama lain sedemikian rupa, sehingga mereka dapat
berkomunikasi. Sistem apa yang digunakan pada masing-masing jaringan tidak
menjadi masalah, apakah sistem DOS atau UNIX. Sementara jaringan lokal biasanya
terdiri atas komputer sejenis (misalnya DOS atau UNIX), Internet mengatasi
perbedaan berbagai sistem operasi dengan menggunakan “bahasa” yang
sama oleh semua jaringan dalam pengiriman data.
Internet kepanjangan dari Inter
Networking atau hibungan antar jaringan komputer. Internet adalah sebuah
jaringan komputer yang menghubungkan komputer-komputer di seluruh dunia,
sehingga terbentuk ruang maya jaringan komputer (cyberspace). Jaringan komputer
sendiri secara sederhana dapat di artikan sebagai hubungan fisik komputer
dengan komputer yang lain melalui sebuah media. Fungsi dasar sebuah jaringan
adalah agar dapat bertukar sumber daya atau piranti (file, printer , modem,
fax, dll)
Selain hubungan secara fisik, komputer di
dalam jaringan juga memerlukan sebuah bahasa (protokol) yang sama untuk dapat
berkomunikasi dengan baik di dalam suatu jaringan. Internet sebagai jaringan
komputer memerlukan protokol untuk berkomunikasi, sedangkan protokol yang di
gunakan dalam jaringan internet yaitu TCP / IP (Transmission Control Protocol /
Internet Protocol) yang di kirim komputer melalui sebuah media pada umumnya
line telepone dengan perantara Modem (Modulator Demodelator). Modem
berfungsi untuk mengubah signal-signal data digital komputer ke dalam nada-nada
analog yang di kirim dan di terima melalui line telepone sebagai media.
2.MANFAAT
JARINGAN Secara umum, jaringan mempunyai beberapa
manfaat yang lebih dibandingkan dengan komputer yang berdiri sendiri dan dunia
usaha telah pula mengakui bahwa akses ke teknologi informasi modern selalu
memiliki keunggulan kompetitif dibandingkan pesaing yang terbatas dalam bidang
teknologi. Jaringan memungkinkan manajemen sumber daya
lebih efisien.Ø
Misalnya, banyak pengguna dapat saling berbagi printer tunggal dengan kualitas
tinggi, dibandingkan memakai printer kualitas rendah di masing-masing meja
kerja. Selain itu, lisensi perangkat lunak jaringan dapat lebih murah
dibandingkan lisensi stand-alone terpisah untuk jumlah pengguna sama.
Jaringan
membantu mempertahankan informasi agar tetap andal dan up-to-date.
Sistem penyimpanan data terpusat yang dikelola dengan baik memungkinkan banyak
pengguna mengaskses data dari berbagai lokasi yang berbeda, dan membatasi akses
ke data sewaktu sedang diproses. Jaringan membantu mempercepat proses berbagi
data (data sharing).
Transfer data pada jaringan selalu lebih cepat dibandingkan sarana berbagi data
lainnya yang bukan jaringan. Jaringan memungkinkan kelompok-kerja
berkomunikasi dengan lebih efisien.
Surat dan penyampaian pesan elektronik merupakan substansi sebagian besar
sistem jaringan, disamping sistem penjadwalan, pemantauan proyek, konferensi
online dan groupware, dimana semuanya membantu team bekerja lebih produktif. Jaringan membantu usaha dalam melayani klien
mereka secara lebih efektif.
Akses jarak-jauh ke data terpusat memungkinkan karyawan dapat melayani klien di
lapangan dan klien dapat lansung berkomunikasi dengan pemasok.
3.MACAM-MACAM
JARINGAN DAN KARAKTERISTIK
a.Local Area Network biasa disingkat LAN
adalah jaringan komputer yang jaringannya hanya mencakup wilayah kecil; seperti
jaringan komputer kampus, gedung, kantor, dalam rumah, sekolah atau yang lebih
kecil. Saat ini, kebanyakan LAN berbasis pada teknologi IEEE 802.3 Ethernet
menggunakan perangkat switch, yang mempunyai kecepatan transfer data 10, 100,
atau 1000 Mbit/s. Selain teknologi Ethernet, saat ini teknologi 802.11b (atau
biasa disebut Wi-fi) juga sering digunakan untuk membentuk LAN. Tempat-tempat
yang menyediakan koneksi LAN dengan teknologi Wi-fi biasa disebut hotspot.
Pada sebuah LAN, setiap node atau
komputer mempunyai daya komputasi sendiri, berbeda dengan konsep dump terminal.
Setiap komputer juga dapat mengakses sumber daya yang ada di LAN sesuai dengan
hak akses yang telah diatur. Sumber daya tersebut dapat berupa data atau
perangkat seperti printer. Pada LAN, seorang pengguna juga dapat berkomunikasi
dengan pengguna yang lain dengan menggunakan aplikasi yang sesuai.
Berbeda
dengan Jaringan Area Luas atau Wide Area Network (WAN), maka LAN mempunyai
karakteristik sebagai berikut :
1. Mempunyai pesat data yang lebih tinggi
2. Meliputi wilayah geografi yang lebih sempit
3. Tidak membutuhkan jalur telekomunikasi yang disewa dari operator
telekomunikasi
Biasanya salah satu komputer di antara jaringan komputer itu akan digunakan
menjadi server yang mengatur semua sistem di dalam jaringan tersebut.
b.Metropolitan
area network atau disingkat dengan MAN. Suatu jaringan dalam suatu kota dengan
transfer data berkecepatan tinggi, yang menghubungkan berbagai lokasi seperti
kampus, perkantoran, pemerintahan, dan sebagainya. Jaringan MAN adalah gabungan
dari beberapa LAN. Jangkauan dari MAN ini antar 10 hingga 50 km, MAN ini
merupakan jaringan yang tepaMetropolitan area network atau disingkat dengan
MAN. Suatu jaringan dalam suatu kota dengan transfer data berkecepatan tinggi,
yang menghubungkan berbagai lokasi seperti kampus, perkantoran, pemerintahan,
dan sebagainya. Jaringan MAN adalah gabungan dari beberapa LAN. Jangkauan dari
MAN ini antar 10 hingga 50 km, MAN ini merupakan jaringan yang tepat untuk
membangun jaringan antar kantor-kantor dalam satu kota antara pabrik/instansi
dan kantor pusat yang berada dalam jangkauannya.
Karakteristik
MAN :
1.
Meliputi area seluas antara 5 dan 50 kisaran km. Banyak MAN mencakup area
perkotaan.
2. Sebuah MAN (seperti WAN) umumnya tidak dimiliki oleh satu organisasi. MAN,
komunikasi linknya dan peralatan, umumnya dimiliki oleh salah satu konsorsium
pengguna atau oleh penyedia layanan jaringan yang menjual pelayanan kepada
pengguna.
3. MAN sering bertindak sebagai jaringan kecepatan tinggi untuk memungkinkan
berbagi sumber daya daerah. Hal ini juga sering digunakan untuk menyediakan
koneksi bersama untuk jaringan lain dengan menggunakan link ke WAN.
4. MAN berukuran lebih besar dan biasanya memakai teknologi yang sama dengan
LAN.
5. Hanya memiliki sebuah atau dua buah kabel dan tidak memiliki elemen
switching, yang berfungsi untuk mengatur paket melalui beberapa output kabel .
Adanya elemen switching membuat rancangan menjadi lebih sederhana
6. MAN mengadopsi teknologi dari LAN dan WAN. Teknologi yang digunakan
untuk MAN yaitu ATM, FDDI, DQDB dan SMDS. Teknologi lama ini akan
segera digantikan dengan gigabit ethernet dan 10 Gigabit Ethernet.
7. Standart khusus untuk DQDB (Distributed Queue Dual Bus) atau 802.6 menurut
standart IEEE. DQDB terdiri dari dua buah kabel unidirectional dimana semua
komputer dihubungkan.
c.WAN
adalah singkatan dari istilah teknologi informasi dalam bahasa Inggris: Wide
Area Network merupakan jaringan komputer yang mencakup area yang besar sebagai
contoh yaitu jaringan komputer antar wilayah, kota atau bahkan negara, atau
dapat didefinisikan juga sebagai jaringan komputer yang membutuhkan router dan
saluran komunikasi publik.
WAN
digunakan untuk menghubungkan jaringan lokal yang satu dengan jaringan lokal
yang lain, sehingga pengguna atau komputer di lokasi yang satu dapat
berkomunikasi dengan pengguna dan komputer di lokasi yang lain.
Karakteristik WAN :
-
Menghubungkan peralatan pada tempat yang berjauhan (area luas)
- Menggunakan layanan dengan menyewa, seperti: RBOCs (Perusahan opeasi regional
Bell – Regional Bell Operating
Company’s), Sprint, MCI, and VPM Internet Services, Inc. untuk membangun
koneksi antar situs
- Menggunakan koneksi serial dari berbagai jenis untuk mengakses pita lebar
dalam lokasi yang berjauhan (luas).
- Bekerja pada layer fisik dan layer datalink dari OSI model
- Melakukan pertukaran paket data dan frames antara ruter dan switch dan LAN
yang telah dibangun.
Karakteristik dari jaringan LAN, MAN
dan WAN berdasarkan Jangkauan, Bandwith, Media
yang digunakan, Ip Address Yang digunakan, Topologi Yang digunakan :
Fungsi: Mengirim atau menerima surat ke/dari seluruh penjuru dunia. Sebagai pemakai Internet, Anda dapat mengirim dan menerima pesan dari pemakai Internet lain dari berbagai penjuru dunia. Namum selain pesan-pesan pribadi, dengan E-mail dapat juga mengirim dan menerima file binary. Maka secara virtual Anda dapat mengirim dan menerima segala tipe data. Sistem mail Internet adalah tulang punggung
(dan motivasi awal) dari internet itu sendiri. Untuk dapat menerima surat elektronik, Anda harus memiliki kotak pos (mailbox) untuk menampung surat-surat yang masuk sebelum Anda sempat menbacanya. Sebuah kotak pos elektronik (electronic mailbox) sama dengan kotak pos dikantor pos. Siapapun bisa mengirim surat ke kotak pos, tetapi hanya pemiliknya yang bisa meneliti dan membuang isi kotak surat tersebut.
Internet Relay Chat (IRC)
Internet Relay Chat/IRC merupakan fasilitas untuk komunikasi langsung dengan menggunakan keyboard. Anda dapat ambil bagian dalam komunikasi publik dengan sekelompok orang. Atau, jika Anda inginkan, Anda dapat menggunakan IRC untuk mengatur komunikasi pribadi dengan orang-orang tertentu, yaitu sejenis teleconference.
Internet Phone/Conference
Fasilitas untuk melakukan percakapan jarak jauh via Internet, untuk itu diperlukan aplikasi khusus dan dukungan Hardware multi media.
Wais Server
WAIS (Wide Area Information Service) menyediakan cara lain untuk menemukan informasi yang tersebar dalam Internet. WAIS mampu mengakses segala database yang besar (seperti dokumen, file berisi gambar, video dan suara).
Gopher
Internet menyediakan banyak informasi yang dapat diakses penggunanya lewat sistem menu. Seorang pengguna Internet dihadapkan pada sebuah menu yang bercabang-cabang. Untuk menuju ke informasi atau data yang dituju, seorang pengguna menyeleksi pilihan-pilihan yang disediakan hingga masuk ke topik yang diinginkan. Fasilitas demikian disebut Gopher.
Mailing List
Fasilitas ini dibangun menggunakan teknik yang sama dengan proses penyebaran surat elektronik. Dengan menggunakan fasilitas ini, sebuah berita/file dapat didistribusikan ke banyak pengguna sekaligus. Bahkan penggunanya dapat melakukan diskusi, seminar, ceramah, konferensi secara elektronik tanpa terikat dimensi ruang dan waktu. Diskusi dapat berlangsung setiap hari tanpa henti. Hasil yang diperoleh akan jauh lebih efektif daripada penyelenggaraan seminar/konferensi konvesional.
Jaringan Adalah sebuah sistem yang terdiri atas komputer dan perangkat jaringan lainnya yang bekerja bersama untuk tujuan yang sama.
e-learning Adalah cara baru dalam proses belajar mengajar. Http Adalah kode yang dituliskan pada awal site, untuk menjelaskan program webbrowser bahwa protokol (antarmuka) yang digunakan adalah Http.
w.w.w Merupakan istilah yang digunakan dalam internet untuk awal.
Chatting Merupakan layanan darin internet yang digunakan untuk bercakap-cakap.
Gopher Adalah program berbasis teks yang digunakan untuk mem-browser.
FTP Protokol (antar muka) yang digunakan untuk mengirimkan atau mengambil file dari komputer lain atau sebaliknya.
POP3 Suatu protokol yang berfungsi untuk menarik atau mengambil e-mail dari server e-mail yang digunakan. PING Sebuah program utilitas yang dapat digunakan untuk memeriksa induktivitas jaringan berbasis teknolohi TCP/IP.
TELNET Sebuah protokol jaringan yang digunakan pada internet atau Local Area Network untuk menyediakan fasilitas komunikasi berbasis teks interaksi dua arah yang menggunakan koneksi virtual terminal. TCP/IP Merupakan standar komunikasi data yang digunakan oleh komunitas internet dalam proses tukar-menukar data dari satu komputer ke komputer lainnya didalam jaringan internet. e-commerce Adalah istilah yang digunakan untuk menyatakan perdagangan atau transaksi perbankan elektronis di internet. e-banking Adalah aktifitas perbankan di internet.